Saturday, May 26, 2012

Blog ini sedang berhenti posting



telingabebal.blogspot.com selama ini sudah hampir 2 tahun berjalan dalam proses mempublish free zine pdf, beberapa report kegitan antiotoritarian dan juga pengrusakan lingkungan oleh perusahaan tambang. ketika pada bulan april 2012 lalu, saya dan teman-teman tertangkap ketika melakukan aksi mural dan postering bersama 3 kamerad lainnya. ketika kita dalam proses investigasi, teman-teman diluar sedang menyelamatkan data-data kami yang berada di internet. walhasil sikap represif dari pihak kepolisian berujung pada penghapusan seluruh isi postingan weblog ini oleh teman-teman kami yang diminta pertolongan saat kita menjalani introgasi.  walau blog ini tidak akan dihapus, untuk terakhir kali saya akan memberikan link downloadnya saja yang sudah diunggah melalui medafire dan 4shared. selamat tinggal dan mohon maaf yang sebesar-besarnya.

monggo, silahkan download sampai undang-undang brengsek menghentikan laju kita untuk berbagi kesenangan.